INOVASI PEMASARAN UMKM TAHU DI DESA KALIREJO LAMPUNG TENGAH MENGGUNAKAN E–COMMERCE
DOI:
https://doi.org/10.53625/jabdi.v2i8.4542Keywords:
E-Commerce, Marketplace, UMKMAbstract
Saat ini, e-commerce memang menjadi salah satu bisnis yang menjanjikan dan kerap digeluti oleh masyarakat di Indonesia. Peminatnya yang banyak membuat bisnis ini sebagai salah satu ladang untuk mendapatkan keuntungan yang menjanjikan. Sarana yang bisa digunakan untuk berjualan secara daring, yaitu marketplace online seperti media sosial salah satunya. Marketplace dan media sosial tentunya adalah cara yang lebih gampang. Untuk memulainya hanya perlu membuat akun dan mengatur lapak. Bahkan tidak ada biaya operasional yang perlu dikeluarkan di awal. Pemasaran produk melalui e-commerce dapat dikatakan sangat menjanjikan karena jangkauannya yang sangat luas dan mudah diakses oleh siapapun. UMKM Tahu Mbah Sul berdiri sejak tahun 1984 di Kalirejo, Dusun V RT. 020 RW 005, Tejosari, Kalirejo, Lampung Tengah. Kapasitas produksi yang dilakukan oleh UMKM Tahu Mbah sul setiap harinya ialah sebanyak 120 liter air kedelai sebagai bahan bakunya yang diolah sehingga menghasilkan sekitar 1000 pcs tahu putih. UMKM Tahu Mbah Sul memproduksi berbagai jenis tahu tetapi hanya tahu putih yang diproduksi setiap harinya.
References
Amnah, A., Indera, I., Pebrina, P., Halimah, H., Jaya, I., & Agustina, F. (2021, September). Peningkatan Ekonomi Bagi Kelompok Ibu-Ibu Tenaga Kerja Outsouching Melalui Pelatihan Pembuatan Masker. In Prosiding Seminar Nasional Darmajaya (Vol. 1, pp. 18-21).
Ayutiani, D. N., Primadani, B., & Putri, S. (2018). Penggunaan Akun Instagram Sebagai Media Informasi Wisata Kuliner. Jurnal Ilmiah Ilmu Hubungan Masyarakat, no. 3(1): 39–59.
Cahyono, A. S. (2016). Pengaruh Media Sosial Terhadap Perubahan Sosial Masyarakat di Indonesia. Jurnal Ilmu Sosial Dan Ilmu Politik, no. 9(1): 140–157.
Halimah, H., Saleh, S., & Swissia, P. (2019). Pemberdayaan Napi Perempuan Lapas Way Hui Melalui Kerajinan Rajutan Dan Perhitungan Penentuan Harga Jual Produk. Aptekmas: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat, 2(2).
Halimah, H., & Lilyana, B. (2021, September). Pelatihan Pembuatan Video Pembelajaran Menggunakan Bandicam Dalam Masa New Normal Bagi Guru SDIT Insantama. In Prosiding Seminar Nasional Darmajaya (Vol. 1, pp. 1-6).
Dimas Sasongko, Intan Rahma Putri, Vivi Nur Alfiani, Sasqia Dyah Qiranti, Riski Sinta Sari, Pramania Elka Allafa (2020). Digital Marketing Sebagai Strategi Pemasaran UMKM Makaroni Bajak Laut Kabupaten Temanggung , Retrieved from http://journal.trunojoyo.ac.id/pangabdhi
Setiawati, S. D., Fitriawati, D., Retnasary, M., & Yelifa, I. R. (2019). Pesan Pemasaran Senjata Untuk Membangun Digital Branding. Jurnal Ilmiah Indonesia, no. 4(7): 131–151.
Tabroni, & Komarudin, M. (2021). Strategi Promosi Produk Melalui Digital Branding Keputusan Konsumen. Jurnal Riset Entrepreneurship, no. 4(1): 49–57. https://doi.org/10.30587/jre.v4i1.2217
Yunus, H., Saleh, S., & Swissia, P. (2019). Pengembangan Dan Pelatihan E-Commerce Hasil Kerajinan Napi Perempuan Lapas Way Hui Bandar Lampung. Jurnal Publika Pengabdian Masyarakat, 1(02), 35-42.
http://e-journal.uajy.ac.id/11383/3/2EM19690.pdf
https://id.wikipedia.org/wiki/Perdagangan_elektronik
https://qwords.com/blog/pengertian-e-commerce/
http://repo.iain-tulungagung.ac.id/8370/5/BAB%20II.pdf
http://www.guruberbahasa.com/2016/02/penulisan-judul-karangan-karya-ilmiah.html
Sugiyono. (2009). Metode Penelitian Kuantitatif, Kualitatif, dan R&D. Bandung:CV Alfabeta.
Sugiyono. (2011). Metode Penelitian Kuantitatif, Kualitatif, dan R&D. Bandung:CV Alfabeta.