PEMBUATAN ALAT PENDETEKSI KEBOCORAN GAS PADA PENGGUNAAN TABUNG LIQUEFIED PETROLEUM GAS (LPG) MENGGUNAKAN SENSOR MQ 6
DOI:
https://doi.org/10.53625/jirk.v1i5.473Keywords:
Sensor MQ 6, Buzzer, LCD (Liquid Crystal Display), BateraiAbstract
Dampak dari konversi minyak tanah ke penggunaan tabung Liquefied Petroleum Gas (LPG) adalah banyak masyarakat yang tidak paham terhadap pemasangan perangkat yang benar pada penggunaan tabung Liquefied Petroleum Gas (LPG) sehingga dapat mengakibatkan kebakaran. Pada penelitian ini dibuat alat pendeteksi kebocoran pada penggunaan tabung Liquefied Petroleum Gas (LPG). Alat ini dipasang dekat dengan perangkat kompor berbahan bakar tabung Liquefied Petroleum Gas (LPG). Proses kerjanya adalah sensor bertipe MQ 6 akan mendeteksi kebocoran gas Liquefied Petroleum Gas (LPG) melalui udara, jika terdeteksi maka buzzer akan mengeluarkan suara alarm dan layar pada LCD (Liquid Crystal Display) akan menampilkan berita bahaya kebocoran gas pada pengguna. Daya listrik pada alat ini dirancang dengan menggunakan dua buah sumber, yaitu sumber 220 Volt dari PLN yang dipasang adaptor pada rangkaian sehingga mengeluarkan daya 5 Volt dan penggunaan daya cadangan baterai 6 Volt jika sumber dari PLN terjadi pemadaman.
References
Jatmika, Yusep Nur. (2011). Cara Mudah Merakit Robot Untuk Pemula. Yogyakarta: Flash Books.
Nurcahyo, Sidik. (2012). Aplikasi dan Teknik Pemrograman Mikrokontroler AVR Atmel. Yogyakarta: ANDI.
Rusmadi, Dedy. (2009). Mengenal Teknik Elektronika. Bandung: Pionir Jaya.
Setiawan, Afrie. (2011). 20 Aplikasi Mikrokontroler ATmega 8535 dan ATmega 16 Menggunakan Bascom Avr. Yogyakarta: ANDI.
Syahrul. (2012). Mikrokontroler AVR ATmega 8535. Bandung: Informatika