KOMBINASI NEUROMUSCULAR TAPING DAN WALKING EXERCISE UNTUK MENGATATASI PERMASALAHAN SENSORIK DAN MOTORIK PASIEN DIABETIC PERIPHERAL NEUROPATHY: A CASE REPORT

Authors

  • Arifin Agung Prehanto Fakultas Ilmu Kesehatan, Program Studi Profesi Fisioterapi, Universitas Muhammadiyah Surakarta, Indonesia
  • Umi Budi Rahayu Fakultas Ilmu Kesehatan, Program Studi Profesi Fisioterapi, Universitas Muhammadiyah Surakarta, Indonesia
  • Ririt Ika lestari Fakultas Ilmu Kesehatan, Program Studi Profesi Fisioterapi, Universitas Muhammadiyah Surakarta, Indonesia

DOI:

https://doi.org/10.53625/jirk.v3i1.5863

Keywords:

Diabetic peripheral neuropathy, Neuromuscular Taping, walking exercise, gangguan sensorik, gangguan motorik

Abstract

Latar Belakang: Buruknya kontrol gula darah pasien diabetes dapat menimbulkan daibetic peripheral neuropathy (DPN) yang dapat memengaruhi kekmapuan morotik dan sensorik kaki. NMT terbukti mampu untuk meningkatkan kemampuan sensorik DPN melalui wrinkle yang muncul ketika terjadi pergerakan kaki, namun pada kasus DPN tingkat berat, terjadi kelemahan otot di sekitar kaki sehingga pengapikasian NMT kurang optimal. Sehingga penulis menambahkan walking exercise untuk mengoptimal kerja NMT serta peningkatan pengikatan glukosa darah oleh otot rangka.  Tujuan: Mengetahui pengaruh kombinasi NMT dan Walking exercise untuk mengatasi permasalahan motorik dan sensorik Penderita Dibetic peripheral neuropathy. Metode: Penelitian dengan metode Case Report yang dilaksanakan di rumah sakit RS Paru Ario Wirawan pada seorang pasien laki-laki berusia 65 tahun terdiagnosa Diabetes melitus dengan komplikasi diabetic peripheral neuropathy dengan keluhan subyek merasa mati rasa, lemas, kesemutan di kaki sebelah kiri dan terus bertambah buruk hingga kaki pasien mengalami keterbatasan gerak dors fleksi. Diberikan intervensi berupa NMT dan Walking exercise 3 kali seminggu selama 2 minggu. Hasil: Secara kesuluruhan terjadi peningkatan peningkatan aspek motorik dan sensorik. Pengukuran MMT kelompok otot dorsi flexor menunjukan peningkatan dari 3-/5 menjadi 3/5, Terdapat peningkatan LGS aktif pada dorsi fleksi sebesar 10 derajat serta terjadi penurunan Skor DNE dari 7/16 menjadi 6/16. Kesimpulan: Berdasarkan penelitian menggunakan Case Report ini menunjukkan bahwa kombinasi NMT dan Walking exercise mampu meningkatkan kemampuan motorik dan sensoris pada pasien Diabetic Peripheral Neuropathy.

References

Akter, N. (2019). Diabetic Peripheral Neuropathy: Epidemiology, Physiopathology, Diagnosis and Treatment. Delta Medical College Journal, 7(1), 35–48. https://doi.org/10.3329/dmcj.v7i1.40619

Bruschi, L. K. M., da Rocha, D. A., Filho, E. L. G., Barboza, N. de M. P., Frisanco, P. A. B., Callegaro, R. M., de Sá, L. B. P. C., & Arbex, A. K. (2017). Diabetes Mellitus and Diabetic Peripheral Neuropathy. Open Journal of Endocrine and Metabolic Diseases, 07(01), 12–21. https://doi.org/10.4236/ojemd.2017.71002

Cimolin, V., Camerota, F., Celletti, C., Galli, M., Ancillao, A., Albertini, G., & Blow, D. (2015). The effects of neuromuscular taping on gait walking strategy in a patient with joint hypermobility syndrome/Ehlers–Danlos syndrome hypermobility type. Therapeutic Advances in Musculoskeletal Disease, 7(1), 3–10. https://doi.org/10.1177/1759720X14564561

Francia, P., Gulisano, M., Anichini, R., & Seghieri, G. (2014). Send Orders for Reprints to reprints@benthamscience.net Diabetic Foot and Exercise Therapy: Step by Step The Role of Rigid Posture and Biomechanics Treatment. Current Diabetes Reviews, 10, 86–99.

Mardastuti, Y., Asmedi, A., & Gofir, A. (2016). Diabetic Neuropathy Symptom-versi Indonesia dan Diabetic Neuropathy Examination-versi Indonesia sebagai Skor Diagnostik. Berkala Neurosains, 15(2), 55–65.

Pillastrini, P., Rocchi, G., Deserri, D., Foschi, P., Mardegan, M., Naldi, M. T., Villafañe, J. H., & Bertozzi, L. (2016). Effectiveness of neuromuscular taping on painful hemiplegic shoulder: a randomised clinical trial. Disability and Rehabilitation, 38(16), 1603–1609. https://doi.org/10.3109/09638288.2015.1107631

Yang, H., Sloan, G., Ye, Y., Wang, S., Duan, B., Tesfaye, S., & Gao, L. (2020). New Perspective in Diabetic Neuropathy: From the Periphery to the Brain, a Call for Early Detection, and Precision Medicine. Frontiers in Endocrinology, 10(January), 1–13. https://doi.org/10.3389/fendo.2019.00929

Downloads

Published

2023-06-18

How to Cite

Prehanto, A. A., Umi Budi Rahayu, & Ririt Ika lestari. (2023). KOMBINASI NEUROMUSCULAR TAPING DAN WALKING EXERCISE UNTUK MENGATATASI PERMASALAHAN SENSORIK DAN MOTORIK PASIEN DIABETIC PERIPHERAL NEUROPATHY: A CASE REPORT. Journal of Innovation Research and Knowledge, 3(1), 4831–4836. https://doi.org/10.53625/jirk.v3i1.5863

Issue

Section

Articles